Wednesday 3 August 2011

Nasi Timbel Komplit ( Indonesia )



Kalau sedang puasa.. pasti nyari menu untuk buka yang sekiranya sehat, disukai dan bisa di makan lagi saat sahur nanti. Salah satu favorit saat bulan puasa, menu nya adalah Nasi Timbel Komplit yaitu Nasi yang timbel ( bungkus dengan daun pisang ), Tempe dan Tahu goreng, Ikan Asin, Ayam Goreng, Sayur Asam, Lalaban dan Sambal terasi.... wuiiiihhhhh buka puasa insyaAllah lebih nikmat... :D

Di Nasi timbel komplit ini, saya memasak Ayam goreng bumbu ketumbar, Sambal terasi dan Sayur asam Jakarta :)

Ayam Goreng Bumbu Ketumbar
by. Vivi Nowotny

1 ekor Ayam, di potong menjadi 8 bagian atau pilih bagian paha atau sayap saja.
1 buah Lemon, ambil air nya
3 lembar Daun salam
1 sdt Gula pasir
Garam secukunya
300 ml Air

Bumbu halus :
8 buah bawang merah
5 siung bawang putih
5 butir kemiri
1 sdm ketumbar ( Jangan yang halus )
3 cm Jahe
3 cm Lengkuas
3 cm Kunyit
2 batang serai, ambil bagian putihnya
Garam dan merica secukupnya

Caranya :
1. Cuci bersih ayam, kucuri dengan air jeruk lemon dan garam secukupnya. Diamkan 15 menit. Cuci bersih kembali.
2. Gunakan api sedang. Ungkep Ayam bersama bumbu halu, gula pasir dan daun salam. Hingga air surut atau bumbu meresap. Aduk sesekali dan cicipi jika bumbu sudah terasa pas. Masak ayam kurang lebih 50 - 60 menit. Angkat. Tiriskan Ayam.
3. Panaskan minyak dengan ai sedang. Goreng Ayam hingga kekuningan. Angkat dan Sajikan.

Note :
1. Untuk penambah rasa bumbu, bisa di tambahkan secukupnya dengan penyedap bumbu rasa ayam, pilih yang non msg. Tapi tanpa memakai pun, rasa dari ayam goreng sudah cukup enak.
2. Untuk membuat Nasi yang di Timbel ( bungkus ) dengan daun pisang, agar mudah dan daun pisang tidak mudah patah, sebaiknya Daun di bakar di atas kompor sebentar ( Jangan sampai hangus ).
3. Nasi sebaiknya dalam keadaan masih panas, saat akan di bungkus. Dengan begitu nasi akan terasa enak - pulen dengan harum khas dari daun pisang.

---------

Sambal Terasi
by Vivi Nowotny

Bahan :
2 buah Cabai merah besar
5 buah Cabai rawit ( menurut selera )
3 buah Bawang merah
1 siung Bawang putih
1 sdt Gula merah sisir ( Bisa di kurangi atau di tambah, menurut selera )
1 sdt Terasi matang
Garam secukupnya
Penyedap rasa secukupnya

Caranya :
1. Rebus atau kukus atau goreng dalam ninyak sedikit banyak ( sesuai selera ) : Cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan bawang putih, sekitar 5 - 10 menit atau hingga matang. Angkat dan tiriskan.
2. Haluskan bersama garam, gula merah, dan terasi. Cicipi. Sajikan

Note :
1. Dapat di tambahkan 1 buah Tomat rebus atau kukus, ukuran sedang, jika suka.
2. Untuk penambah rasa manis, dapat di tambahkan gula pasir.

--------

Sayur Asem Jakarta
by Vivi Nowotny

Bahan :
1 bh Labu sayur, ( karena tidak ada, Saya memakai Kohlrabi ) kupas kulit, potong kotak
1 bh Jagung manis, potong sekitar 2 cm
1 bh Terong, belah 2, Potong sekitar 2 cm
1 Genggam Kacang tanah
4 lonjor kacang panjang, potong sekitar 3 cm
6 lembar Daun Kohlrabi ( sebagai pengganti daun Melinjo )
3 lembar Daun salam
3 cm Lengkuas, memarkan
2 - 3 sdm Asam
1 sdt Gula merah sisir
1 sdt Terasi matang
Garam secukupnya
Bumbu kaldu sapi ( Optional )
1 1/2 ltr air

Bumbu halus :
4 buah Cabai Merah, ( Sesuai selera, atau Cabai merah hanya di belah dua, tanpa harus di haluskan )
4 butir bawang merah
4 siung bawang putih
3 butir kemiri, sangrai
Cara memasak :
1. Didihkan air, masukkan : Bumbu halus, jagung, melinjo, kacang tanah, daun salam, lengkuas, gula merah, terasi dan asam. Gunakan api sedang, masak hingga sayuran empuk.
2. Masukkan terong, kacang panjang ( saya tidak pakai ), daun kohlrabi, garam dan bumbu kaldu. Didihkan hingga sekiranya matang. Cicipi. Angkat dan sajikan.
Note :
1. Saya gunakan 3 buah asam kandis dan asam jawa secukupnya. Rasa asamnya sama enaknya dengan hanya menggunakan asam jawa saja.
2. Sayuran dapat di sesuaikan dengan yang ada tersedia, saya gunakan buah dan daun Kohlrabi, sebagai pengganti labu sayuran dan daun melinjo. Rasanya hampir sama.


2 comments:

  1. teh viviii.. mantappp.. ihhh, jadi kabita, pengen bisa bikin seperti ituu..
    hebat. :)

    *happpp* eh lupa, lagi puasa. hihi

    -mandapandä-

    ReplyDelete
  2. Mbak Manda... hihihihi.. aduh sy jadi malu.. ini mah atuh biasa, nasi yg di bungkus, ayam yg di goreng plus tempe tahu goreng dan sayur asem... Kalau Timbelnya Mbak Manda pasti pulen dan raos pisan... :) Haturnuhun tos mampir :)

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...